Baharuddin Muin Gelar Sosialisasi Perda Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan

RISALAH – Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur, Drs. H. Baharuddin Muin kembali menggelar Sosialisasi Peraturan Daerah pasca pelantikan anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur periode 2024-2029.
Kali ini, Baharuddin Muin melakukan sosialisasi Perda Nomor 9 Tahun 2023 tentang Penyelenggaraan Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan di Aula Hotel Venus, Kelurahan Penajam, Sabtu, (9/11/2024).
Dalam sambutannya, Baharuddin mengungkapkan sosialisasi perda ini sebagai upaya DPRD bersama pemerintah provinsi untuk memperkuat nilai-nilai kebangsaan.
“Tentunya ini upaya kita untuk menanamkan dan memperkuat nilai-nilai pancasila di masyarakat”, ujarnya.
Ia menerangkan bahwa perda ini dapat menjadi landasan bagi penyelenggaraan pendidikan yang tidak hanya fokus pada ilmu pengetahuan tetapi juga penanaman nilai-nilai Pancasila.
“Kita ingin pendidikan tidak hanya mengejar nilai akademik saja, tetapi juga bagaimana membangun karakter kebangsaan yang kuat,” terangnya.
Anggota DPRD dapil PPU-Paser tersebut menegaskan bahwa pemahaman nilai-nilai Pancasila bukan hanya ditujukan kepada para anak muda, tetapi untuk semua kalangan di masyarakat.
“Semoga melalui sosialisasi ini, kita bisa memahami pentingnya menanamkan nila-nilai Pancasila serta mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari,” tutupnya.(Red)